Demokrat Jaring Balon Bupati dan Wakil Bupati Landak

Posted by



NGABANG. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Landak membentuk tim penjaringan bakal calon (balon) Bupati dan Wakil Bupati periode 2011-2016 yang akan diusung pada bursa Pemilukada Landak 2011. Tim bekerja membuka penjaringan balon tahap pertama dimulai Senin (11/10).
“Tim sembilan yang terdiri dari tiga orang dari DPP, tiga orang dari Provinsi dan tiga orang dari kabupaten Landak, sudah mendapat SK dari DPP. Nah, langkah selanjutnya pada tanggal 9 Oktober, untuk merancang personel yang akan dijadikan tim penjaringan pasangan atau paket balon bupati dan wakil bupati,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Landak Frans Adisius D Aheng, SH,.MH di Sekretariatnya.
Ia menargetkan, tim penjaringan yang sudah dibentuk, pada 11 Oktober pekan depan sudah bekerja dengan membuka pendaftaran balon yang terbuka umum.
“Kita buka tahap pertama dua minggu, kalau sudah memadahi yang mendaftar cukup satu tahap. Kalau berdasarkan harapan dari partai, masih kurang yang mendaftar, ya kita buka lagi penjaringan tahap kedua sampai dua minggu kedepan lagi,” kata Adisius didampingi Sekretarisnya Markus Amid MDiv.
Adius mengungkapkan, jika nanti jadwal penjaringan balon sudah dibuka, dipersilahkan kepada masyarakat luas baik dari kader partai Demokrat sendiri, dari luar seperti tokoh masyarakat, politisi, akedemisi,birokrasi, pengusaha dan lainnya. “Yang mempunyai keinginan mencalonkan diri menjadi bupati dan wakil bupati, ya silahkan mendaftar,” ujar Adius.
Ia menambahkan, jika balon sudah dijaring. Tim akan melakukan seleksi dengan syarat-syarat yang memang ditentukan oleh Partai Demokrat dan para balon juga akan dibahas di Rapat Kerja Khusus (Rakersus) dan diminta pertimbangan-pertimbangan dari masing-masing Ketua PAC di Landak ini. “Karena PAC mempunyia peran penting untuk menentykan. Mareka mengetahui di daerahnya, siapa figur yang populer untuk bisa diusung menjadi bupati dan wakil bupati,” tegas Adisius.
Selain itu, Partai Demokrat juga tetap melakukan survei kepada para balon. Pastinya menggunakan lembaga surbei yang ternama atau kredibilitasnya tinggi. “Jadi kita pun berharap, bakal calon ini yang kita usung betul-betul balon yang berkualitas,”tandas dia. (rie)

*Sumber: Harian Equator (09/10/2010)


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Kabar Landak Updated at: 6:15 PM

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts