Bupati Akan ‘Nginap’ di Jalan

Posted by

Acara Naik Dango Bakal Meriah

KUALA BEHE. Pelaksanaan upacara Naik Dango XXV tahun 2010 di Kuala Behe Kabupaten Landak 27 April mendatang bakal meriah. Karena sejumlah rangkaian kegiatan akan digelar. Bupati Landak Dr Adrianus Asia Sidot dan rombongan akan ‘nginap’ di jalan dalam rangka Adventure Off Road.
“Mulau tanggal 24 April, Bupati akan melakukan off road, start dari Ngabang melewati desa Muggu bermalam di Desa Mu’un terus ke Desa Angkanyar bermalam di Desa Permiit terus ke Desa Kuala Behe lokasi upacara naik dango,” terang Ketua Panitia Pelaksana Naik Dango, Herman Masnur kepada wartawan di kantornya, Selasa (23/3).
Menurutnya, pihak panitia untuk persiapan secara fisik bangunan rumah betang itu hampir selesai dibangun. Sekarang tinggal menyelesaikan pekerjaan lisplang, pintu dan plester lantai. “Sedangkan yang lainnya sudah siap, termasuklah penataan halaman yang sedang dikerjakan,” ujar Herman yang menjabat Sekretaris Dinas Koperindag Landak ini.
Kemudian, untuk penginapan kontingen peserta Naik Dango sudah didata panitia. Dari 23 kontingen yang akan mengikuti Naik Dango ini, pesertanya akan kita tampung dibangunan milik Pemerintah di Kecamatan Kuala Behe yakni bangunan SMP sebanyak 20 lokal dan SD ada 6 lokal. “Kitapun sudah dengar dari masyarakat setempat bahwa merekapun sudah siap menampung para kontingen di rumahnya. Minimal untuk tidur,” jelasnya.
Adapun dari 23 kontingen yang akan mengikuti Naik Dango ini, dari Kabupaten Landak akan diikuti 13 kontingen, Kabupaten Pontianak tujuh kontingen dan dari Kabupaten Kubu Raya ada tiga kontingen.
Sedangkan tema Naik Dango mengusung tema dengan semangat upacara adat Naik Dango ke 25 kita pertahankan kelestarian budaya daerah, tingkatkan swasembada beras, sukseskan tahun kunjungan wisata Kalbar. Kegiatan akan langsung dibuka Gubernur Kalbar Cornelis pada acara puncaknya 27 April mendatang. (rie)

*Sumber: Equator 25/03/2010


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Kabar Landak Updated at: 5:53 PM

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts