Tingkatkan Kewaspadaan Teroris, Polisi Gelar Razia
NGABANG. Mengantisipasi terjadinya aksi teror di beberapa daerah di Indonesia. Kapolri memerintahkan jajarannya untuk meningkatkan kewaspadaan di masing-masing wilayahnya. Masyarakat dihimbau untuk tidak terpancing provokasi yang menyesatkan.
“Polda memerintahkan seluruh Polres termasuk Polsek untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap teror. Kami sejak Senin (27/9) lalu sudah melakukan patroli gabungan dengan institusi lain, kalau di Polsek dengan Koramil, kalau di ibu kota kabupaten dengan Koramil kota, Sat Pol PP dan Armed. Kita melakukan razia pada malam hari di jam-jam yang rawan,” kata Kapolres Landak AKBP Firman Nainggolan di kantornya, Kamis (30/9).
Menurutnya, kegiatan razia yang dilakukan dengan sasaran prioritas untuk mengantisipasi pelaku kejahatan yang berkaitan teroris, bahan peledak, senjata api, kejahatan berkelompok yang mencoba melakukan kegiatannya di Landak maupun yang melintasi di Landak. “Karena daerah kita ini daerah perlintasan termasuk dari arah perbatasan,” ujar Firman.
Adapun yang di razia pada malam hari, diantaranya kendaraan pribadi dan bok. Karena umumnya pelaku kejahatan menggunakan kendaraan pribadi dan bok untuk bahan peledak. Namun, kendaraan lainnya juga diperiksa oleh petugas. “Razia ini bersinergi dengan Polres lain, dengan harapan jika ada pelaku tidak ada ruang gerak,” kata Firman.
Ia menegaskan, sejak dilakukan razia, hingga sekarang belum menemukan adanya indikasi kejahatan seperti yang menjadi prioritas. Namun, kegiatan razia akan dilakukan setiap hari hingga situasi di Indonesia ini benar-benar kondusif.
“Kami mohon perhatian kepada masyarakat, karena kami lakukan razia ini untuk kepentingan masyaraat agar aman dan tenteram,” katanya.
Ia juga menyampaikan kepada masyarakat Kabupaten Landak agar jangan terpancing dengan aksi-aksi provokator dari kelompok-kelompok tertentu yang mencoba menggangu Kamtibmas di Landak ini. Apakah berkaitan hubungan antar suku, agama, dan isu yang tak benar,” tegas Firman seraya menambahkan, pihaknya juga akan meminta bantuan tokoh masyarakat untuk mensosialisasikan kepada masyarakat luas. Selain itu, pihaknya juga sudah rapat dengan Koordinator Intelejen Daerah (Kominda) Landak untuk bersama meningkatkan kewaspadaan. (rie)
Kapolres: Jangan Terpancing Provokasi
Posted by CB Blogger
|
Social Media Widget SM Widgets
Kabar Landak Updated at: 2:29 AM
0 comments:
Post a Comment